13 Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa Mulai 3 Jutaan Pakai SSD

Arya

Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa

Thecronutproject.com – Tahun ini merupakan tahun yang disambut suka cita oleh para mahasiswa karena pembelajaran tatap muka kembali dilakukan secara full. Kebijakan ini mendorong mereka mencari rekomendasi laptop untuk mahasiswa demi mensupport aktivitas belajar.

Jika dahulu laptop merupakan barang mewah yang hanya dimiliki oleh segelintir saja karena harganya yang terlampau mahal, kini banyak pilihan laptop murah dengan spesifikasi menarik yang terjangkau untuk mahasiswa.  

Ya, kini banyak perangkat murah yang tidak hanya bisa diandalkan untuk mengerjakan tugas dan laporan saja. Tetapi juga untuk memaksimalkan mahasiswa dalam mengeksplorasi diri, seperti membuat karya seni hingga mengerjakan projek yang menghasilkan.

Jika kamu masih bingung laptop apa yang sesuai dengan kebutuhan anak perkuliahan, simak rekomendasi laptop untuk mahasiswa berikut ini dari berbagai brand terbaik.

Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa Terbaik

Nah, berikut ini daftar rekomendasi laptop untuk mahasiswa dan harganya mulai 3 jutaan serta sudah menggunakan SSD.

1. Asus A516MAO HD454

Laptop Asus A516MAO HD454

Laptop dengan harga 3 jutaan ini sangat direkomendasikan untuk mahasiswa. Karena laptop ini sudah di bekali SSD M.2 NVMe PCIe.

Walaupun harga yang sangat terjangkau, laptop ini bisa menjalankan Windows 11 dengan lancar.

Laptop Asus A516MAO Direkomendasikan untuk mahasiswa dan pelajar karena di dalamnya sudah terinstal Office Home and Student 2021.

Spesifikasi dan harga:

  • Processor : Intel Celeron N4020 Processor 1.1 GHz (4M Cache, up to 2.8 GHz, 2 cores)
  • Intergrated GPU : Intel UHD Graphics 600
  • DIMM Memory : 4GB DDR4 SO-DIMM
  • Storage : 512GB M.2 NVMe PCIe 3.0 SSD + HDD housing for storage expansion
  • How to upgrade memory : Upgradable – Need to remove bottom/top case
  • Expansion Slot(includes used) :
  • 1x DDR4 SO-DIMM slot
  • 1x M.2 2280 PCIe 3.0×2
  • 1x STD 2.5 SATA HDD
  • AC Adapter : 4.0, 33W AC Adapter, Output: 19V DC, 1.75A, 33W, Input: 100-240V AC 50/60Hz universal
  • Battery : 37WHrs, 2S1P, 2-cell
  • Harga: Rp 3.800.000 (256 SSD) – Rp 4.000.000 (512 SSD)

2. Axioo Slimbook 14 S1 Ryzen 5 3500

Axioo Slimbook 14 S1

Axioo Slimbook 14 S1 ini merupakan rekomendasi laptop yang cocok untuk mahasiswa. Laptop harga 5 jutaan tersebut terbilang sangat ideal bagi kamu yang memiliki banyak aktivitas di luar ruangan atau sering berpindah-pindah tempat.

Kelebihan yang paling menonjol pada laptop Axioo Slimbook 14 S1 terletak pada resolusi layarnya yang tidak hanya Full HD saja, melainkan 2,5 K. Mengingat range harga yang ditawarkan, bisa jadi Axioo Slimbook 14 S1 menjadi laptop satu-satunya yang memiliki resolusi layar istimewa.

Selain itu, untuk kenyamanan pengguna, keyboard perangkat ini juga didesain tidak berdekatan untuk meminimalisir kesalahan mengetik atau typo. Kira-kira bagaimana dengan kelebihan lainnya?

  • Touchpad cukup luas
  • Bezel layar tipis
  • Resolusi layar mewah
  • Performa bagus karena sudah dibekali Vega 8 1GB VRAM
  • RAM besar, dan bisa di upgrade lagi

Memiliki layar yang sangat memuaskan untuk kebutuhan hiburan seperti nonton film atau main game, laptop Axioo ini juga mempunyai spesifikasi yang cukup mumpuni. Meliputi :

  • Graphics: VEGA 8
  • Layar: 14.0″ FHD
  • Processor: AMD RYZEN 5 3500u
  • OS: Windows 10
  • RAM: 8 GB DDR4-2133
  • Penyimpanan: 256 SSD
  • Dimensi: 35,5 x 23,6 x 2 cm
  • Berat: 1,4 kg
  • Harga: Rp 5 jutaan

Baca juga: 8 Rekomendasi Laptop 5 Jutaan Terbaik (Update Harga 2022)

3. Acer Aspire 3 Slim A314-22

Acer Aspire 3 Slim A314-22

Salah satu laptop terbaik bagi mahasiswa adalah Aspire 3 Slim A314-22. Laptop ini memiliki desain yang modern serta memori yang dapat di-upgrade untuk penyimpanan lebih besar dan performa yang lebih tinggi.

Laptop dibanderol mulai dari harga Rp5 jutaan, yang mana terbilang lumayan untuk performa yang bisa diandalkan. Dukungan processor AMD Ryzen 3 yang terintegrasi dengan grafis AMD Radeon RX Vega cukup baik untuk kebutuhan desain grafis atau bermain game kasual meski tidak segahar laptop gaming.

Apalagi untuk kebutuhan yang terkait produktivitas, Acer menyediakan Office Home and Students yang siap dipakai. Selain itu, kamu akan mendapatkan 1 tahun garansi service serta tas laptop backpack gratis.

Spesifikasi dan Harga Acer Aspire 3 Slim:

  • Processor : AMD Ryzen™ 3-3250U dual-core processor
  • OS : Windows 11 Home
  • Memory : 8 GB DDR4, upgradeable using 1x Memory Slot
  • Storage : 512 GB SSD PCIe NVMe
  • Inch, Res, Ratio, Panel : 14″ HD 1366 x 768 / 14″ FHD 1920 x 1080 resolution Acer ComfyView™
  • Graphics : AMD Radeon Graphics
  • Features : Bluelight Shield Technology
  • Web Camera : Acer webcam 640 x 480 resolution
  • Audio Jack : 1 x 3.5mm headphone/speaker jack
  • Network : 10/100/1000 LAN
  • Wireless : Wireless 802.11ac
  • Bluetooth : Bluetooth 4.2
  • Harga: Rp5.999.000

4. Dell Vostro 3401

Dell Vostro 3401

Laptop merek Dell juga jadi rekomendasi laptop untuk mahasiswa. Ini merupakan laptop dengan resolusi Full HD. Performanya sangat cepat berkat dukungan prosesor Intel Core generasi ke-11 disertai storage HDD yang besar. 

Fitur fast charging tidak akan membuat kamu menunggu lama saat ingin melakukan aktivitas multitasking kembali. Pengisian baterai dari 0-80% cukup dalam waktu 1 jam saja.

Berat laptop ini di bawah 2 kg serta memiliki bodi yang tipis sehingga ringan dan nyaman dibawa ke manapun. Menariknya lagi, Dell Vostro 3400 telah dilengkapi dengan Dell Mobile Connect yang dapat memungkinkan kamu melakukan transfer nirkabel, berlaku untuk Android dan iOS.

Spesifikasi dan Harga:

  • 14.0″ FHD (1920 x 1080) Anti-glare LED Backlight Non-Touch Narrow Border WVA Display
  • Intel® Core™ i3-1005G1 Processor (4MB Cache, up to 3.4 GHz)
  • 4GB (1x 4GB) DDR4 2666 MHz
  • 256GB M.2 PCIe NVMe SSD
  • Intel® UHD Graphics with shared graphics memory
  • Microsoft® Windows® 11 Home Single Language (English) 64 Bit
  • Microsoft® Office® Home and Student 2021
  • 802.11ac 1×1 WiFi and Bluetooth
  • 2 tuned speakers with Waves MaxxAudio® Pro
  • Integrated widescreen HD (720p) Webcam with Single Digital Microphone
  • Dell full size spill-resistant keyboard
  • Multi-touch gesture-enabled precision
  • I/O Port : 2x USB 3.2 Gen 1, 1x USB2.0, 1x HDMI 1.4, 1x SD Media Card Reader (SD, SDHC, SDXC), 1x RJ45 – 10/100/1000Mbps GbE
  • 3 Cell (42 WHr) Integrayed Battery
  • 45 Watt AC Adapter
  • Dimension : 18.1 mm ~ 19.9mm x 239.5 mm x 328.7 mm
  • Weight : 1.58 Kg
  • Dell® Essential Briefcase 15.6″
  • Harga: Rp5.299.000

5. Laptop HP 14s-DQ0508TU

Rekomendasi laptop untuk mahasiswa terbaru dengan harga terjangkau berikutnya adalah HP 14s dq0508TU.

Meskipun masih menggunakan Intel Celeron, laptop sudah dilengkapi dengan SSD 256GB dan RAM 4GB yang dapat diupgrade sehingga mampu memberikan performa terbaik.

Selain itu, laptop sudah dilengkapi dengan OS Windows 11 Home dan Microsoft Office asli. 

Untuk bobotnya terbilang sangat ringan kurang dari 1,5 kg sehingga mendukung mobilitas kamu yang aktif berkegiatan di kampus.

Spesifikasi dan Harga:

  • Intel® Celeron® N4120 (up to 2.6 GHz with Intel® Turbo Boost Technology, 4 MB cache, 4 cores,
  • 4 threads)
  • 4 GB DDR4-2400 SDRAM (1 x 4 GB)
  • Intel® UHD Graphics
  • 256GB SSD NVME
  • 35.6 cm (14″) diagonal HD SVA BrightView micro-edge WLED-backlit 220 NIts(1366 x 768)
  • Realtek RTL8821CE 802.11b/g/n/ac (1×1) and Bluetooth® 4.2 Combo
  • Integrated 10/100/1000 GbE LAN
  • 1 multi-format SD media card reader
  • External ports: 1 HDMI 1.4; 1 headphone/microphone combo; 1 RJ-45; 1 AC smart pin; 2 USB 3.1 Gen 1 Type-A (Data Transfer Only); 1 USB 3.1 Gen 1 Type-C™ (Data Transfer Only, 5 Gb/s signaling rate)
  • 32.4 x 22.59 x 1.99 cm
  • Starting at 1.47 kg
  • 45 W Smart AC power adapter
  • 3-cell, 41 Wh Li-ion
  • HP TrueVision HD Camera with integrated digital microphone
  • Dual speakers
  • Harga: Rp 4.400.000 – Rp4.799.000

6. Huawei Matebook D15

Selanjutnya dari brand Huawei Matebook D15 yang didukung dengan tampilan desain serta build quality yang bagus.

Laptop ini masih menghadirkan komponen kamera pada bagian keyboard dan tombol power berupa pemindai sidik jari untuk menambah keamanan pengguna. 

Terdapat sejumlah fitur dan konektivitas canggih disematkan. Beberapa di antaranya mampu membuat laptop berbagi file antar perangkat dengan mudah, microfon yang jernih, port yang lengkap di kanan kiri bodi serta dukungan Bluetooth 5.1 dan WiFi 6. 

Spesifikasi dan Harga:

  • Sistem operasi: Window 11 Home
  • Prosesor: 12ᵗʰ Gen Intel® Core™ i5-12450H
  • Layar: (15,6”) IPS 1920 × 1080 250 nits
  • RAM: 8 GB
  • Penyimpanan: 512 GB SSD
  • Dimensi: 1,6 cm x 35,7 cm, x 22,9 cm
  • Berat: 1,56 kg
  • Harga: Rp7.399.000

7. Levono Ideapad Slim 3i

Dari brand ini juga banyak rekomendasi laptop yang cocok untuk mahasiswa dari berbagai jurusan.

Laptop Lenovo Ideapad Slim 3i sudah dibekali penyimpanan SSD 256GB. Tentu dengan SSD ini mampu menjalankan beberapa software sekaligus dengan lancar dan cepat.

Spesifikasi dan harga:

  • Processor : Intel Celeron N4020 (2C / 2T, 1.1 / 2.8GHz, 4MB)
  • RAM : 4GB Soldered DDR4-2400 Memory soldered to systemboard, no slots, not upgradable
  • Storage : 256GB SSD M.2 2280 PCIe 3.0×4 NVMe
  • Storage Support : Up to two drives, 1x 2.5″ HDD + 1x M.2 SSD
  • VGA : Integrated Intel UHD Graphics 600
  • Display : 14″ HD (1366×768) TN 220nits Anti-glare
  • Sistem Operasi : Windows 11 Home 64, English + Office Home and Student 2021
  • Case Color : Bussines Black, Platinum Grey, Abyss Blue
  • Kamera : 720p with Privacy Shutter
  • Audio : High Definition (HD) Audio
  • Speakers : Stereo speakers, 1.5W x2, Dolby Audio
  • Harga: Rp 3.900.000

Baca juga: 6 Tips Membeli Laptop untuk Mahasiswa

8. Apple Macbook Air M1

Berbincang tentang rekomendasi laptop untuk mahasiswa terbaik, tidak lengkap tanpa menyebutkan merek paling tersohor di seluruh dunia yakni Apple dengan inovasi terbarunya, MacBook Air M1.

Apple mengklaim chipset M1 jauh lebih cepat dibandingkan i9 milik Intel. Beragam aktivitas produktif dapat dilakukan dengan lancar. Mulai dari penggunaan normal, pengeditan video hingga bermain game berat.

Karena chipset M1 yang efisien, laptop tidak akan menghabiskan banyak daya. Baterai tahan hingga 15 jam. Dipakai dalam waktu lama tidak akan mengeluarkan suara bising meski aktivitas sangat demanding menghabiskan baterai berjam-jam.

Spesifikasi dan Harga:

  • Sistem operasi: macOS
  • Prosesor: Apple M1 8-core GPU
  • Layar: (13”) IPS 2560 x 1600 400 nits 
  • RAM: 8 GB up to 16 GB
  • Penyimpanan: 256 GB SSD up to 1 TB
  • Dimensi: 0,41–1,61 cm x 30,41 cm x 21,24 cm
  • Berat: 1,29 kg
  • Harga: Rp 14.399.000

9. Xiaomi Redmibook 15

Laptop terbaik yang bisa kamu pilih selanjutnya dari Xiaomi. Brand Tiongkok yang sudah terkenal dengan produk-produk smartphonenya ini kini meluncurkan laptop murah dengan harga spesifikasi menarik.

Sekilas, Redmibook 15 milik Xiaomi ini mengusung desain minimalis dan tipis dengan warna grey metallic membuatnya terkesan premium. 

Soal performa, sangat cukup untuk memenuhi kebutuhan perkuliahan hingga editing serta pengoperasian aplikasi berat, laptop masih bisa diandalkan.

Sangat nyaman menggunakan laptop ini saat mengetik. Untuk pemakaian penuh, laptop bisa tahan hingga lebih dari 6 jam dengan pengisian ulang sekitar 2,5 jam.

Spesifikasi dan Harga:

  • Sistem operasi: Windows 10 Home
  • Prosesor: Intel Core i3-1115G4 Gen-11
  • Layar: (15”) FHD 1920 x 1080 220 nit NTSC 45%
  • RAM: 8 GB
  • Penyimpanan: 256/512 GB
  • Dimensi: 1,9 cm x 36,3 cm x 24,3 cm
  • Berat: 1,8 kg
  • Harga: Rp 4.999.000

10. ASUS Vivobook 14

ASUS Vivobook 14 A416 merupakan pilihan terbaik dalam daftar rekomendasi laptop untuk mahasiswa guna memenuhi kebutuhan komputasi modern hingga multimedia hiburan.

Desain dan layar menjadi kelebihan yang menarik. Ditambah bodinya ringan membuat kamu makin nyaman membawanya bepergian kemanapun.

Pada keyboard sudah disematkan backlit sehingga nyaman digunakan saat kondisi gelap. Menariknya lagi, ASUS membekalinya dengan Microsoft Office terbaru yang aman dan siap digunakan.

Spesifikasi dan Harga:

  • Sistem operasi: Windows 11 Home
  • Prosesor: Intel Core i5-1035G1 1.0 GHz
  • Layar: (14”) FHD 1920 x 1080 LED Backlit 200nits NTSC: 45%,
  • RAM: 4/8 GB
  • Penyimpanan: 512 GB SSD up to 1 TB
  • Dimensi: 1.9 cm x 32.54 cm x 21.60 cm
  • Berat: 1,5 kg
  • Harga: Rp8.399.000

11. Lenovo Ideapad Flex 5

Sedikit berbeda dengan pilihan sebelumnya, Ideapad Flex 5 dari Lenovo menawarkan fungsi yang multiguna. Laptop dapat diputar 360 derajat, dilipat, atau dalam mode tablet.

Laptop 2-in-1 convertible ini sangat nyaman digunakan untuk beragam aktivitas, baik untuk penugasan, entertainment hingga konten kreator. Sangat sempurna bagi kamu yang suka mengeksplorasi banyak hal melalui perangkat laptop. 

Tak hanya memperhatikan bagian luar, dapur pacunya sangat kencang mampu menyamai laptop gaming dengan ketahanan daya hingga belasan jam.

Spesifikasi dan Harga:

  • Sistem operasi: Windows 11 Home
  • Prosesor: AMD Ryzen™ 7 Mobile
  • Layar: (14″) IPS 2560 x 1600 400 nits 60Hz
  • RAM: 8 GB up to 16 GB
  • Penyimpanan: 512GB SSD
  • Dimensi: 1,7 cm x 32,1 cm x 21,7 cm
  • Berat: 1,5 kg
  • Harga: Rp12.099.000

12. Axioo MyBook 14F

Axioo MyBook 14F terbilang masih baru karena baru rilis akhir tahun lalu. Mengusung slogan “Laptop Sultan Harga Teman”, produk satu ini sangat cocok bagi kamu yang menginginkan laptop spek bagus dengan harga terjangkau.

Dibandingkan dengan beberapa rekomendasi laptop untuk mahasiswa yang sebelumnya disebutkan, laptop ini masih memiliki sejumlah keterbatasan namun tetap maksimal untuk browsing, mengetik, dan bermain game ringan. 

Laptop tergolong kecil, ringan, dan nyaman di bawa. Selain itu, tersedia beragam opsi dengan varian RAM dan memori.

Spesifikasi dan Harga:

  • Sistem operasi: Windows 10
  • Prosesor: Intel Celeron Dual Core N4020  2.8 Ghz
  • Layar: (13,3″) 2560 x 1600 IPS
  • RAM: 4/6/8 GB
  • Penyimpanan: 128/256/512 GB
  • Dimensi: 1,9 cm x 30,4 cm x 21,5 cm
  • Berat: 1,3 kg
  • Harga: Rp4.699.000

13. Zyrex Chromebook 360

Rekomendasi laptop untuk mahasiswa selanjutnya datang dari merek Zyrex dengan keunggulan layar sentuh yang dapat diputar hingga 360 derajat. 

Dengan demikian, kamu dapat menggunakan laptop ini layaknya tablet.

Tak hanya unggul dari segi rupa, Zyrex menyematkan seri Chromebook 360 dengan prosesor Intel N4020 serta kapasitas RAM 4 GB yang cukup untuk memenuhi produktivitas harian. Laptop ini juga sudah dibekali dengan webcam dengan resolusi HD 720p. 

Zyrex Chromebook 360 fokus mengedepankan fungsi laptop yang dapat dialihfungsikan menjadi tablet.

Meski terbatas dari segi kapasitas, tentu ini tidak mengganggu keperluan dasar untuk kamu dengan kebutuhan komputasi biasa. Misalnya, untuk browsing, mengerjakan tugas, presentasi, dan keperluan belajar sederhana lainnya.

Spesifikasi dan Harga:

  • Sistem operasi: Chrome OS
  • Prosesor: Intel N4020 Dual Core 1.1GHz
  • Layar: (11.6″) LED HD 1366 x 768
  • RAM: 4 GB
  • Penyimpanan: 128 GB 
  • Dimensi: 1,69 cm x 28,8 cm x 21,6 cm
  • Berat: 1,42 kg
  • Harga: Rp8.000.000

Itulah tadi beberapa pilihan laptop terbaru yang cocok untuk mahasiswa. Beberapa tergolong mahal dan hampir menyentuh harga 10 juta, namun kamu juga bisa memilih opsi laptop low end di harga 4 jutaan saja.

Semua pilihan di atas merupakan yang terbaik. Untuk memilih mana yang tepat, sesuaikan dengan kebutuhan. Pilih laptop dengan RAM 8 GB jika tugas perkuliahan kamu banyak menggunakan software berat. Namun RAM 4 GB rasanya cukup untuk kamu dengan kebutuhan komputasi biasa.

Semoga rekomendasi laptop untuk mahasiswa di atas dapat membantu kamu menemukan pilihan yang tepat.

Baca berita menarik dari TheCronutProject di GOOGLE NEWS

Baca juga

Bagikan:

Arya

Seorang pemuda biasa dari kampung yang kebetulan suka berselancar di dunia maya, khususnya blogger.

Tinggalkan komentar